photo lineviral_1.png

Cara Menyusun Pidato Bahasa Indonesia yang Baik dan Benar

E-SBMPTN - Pidato adalah pengungkapan kerangka pikiran, gagasan, dan ide dalam bentuk kata-kata yang disampaikan kepada orang banyak. Sebelum melakukan kegiatan berpidato kita harus menyusun dulu pidato. Berikut ini merupakan langkah-langkah dalam menyusun pidato.

 Pidato adalah pengungkapan kerangka pikiran Cara Menyusun Pidato Bahasa Indonesia yang Baik dan Benar
  1. Menentukan topik dan tujuan berpidato.Topik pembicaraan adalah persoalan yang diangkat dalam sebuah pidato. Topik pembicaraan hendaknya menarik perhatian pembicara dan pendengar.

  2. Menganalisis pendengar dan situasi.Menganalisis kepada siapa dan dalam situasi apa pidato tersebut akan disampaikan. Hal tersebut dilakaukan agar tujuan berpidato akan tercapai

  3. Memilih dan menyempitkan topik.Topik yang dipilih sebaiknya dikaji ulang. Jika topik tersebut terlalu luas maka persempitkan kembali sehingga pembahasannya lebih terfokus.

  4. Mengumpulkan bahan.Kumpulkan bahan yang diperlukan sebelum menyusun naskah pidato. Bahan-bahan tersebut dapat diperoleh dari buku, surat kabar, majalah, internet, dan hasil wawancara.

  5. Membuat kerangka uraian.Agar memudahkan menyusun pidato, Anda harus menyusun kerangkanya terlebih dahulu. Kerangka pidato harus disusun secara terperinci.

  6. Menguraikan secara mendetail.Uraikanlah naskah pidato sesuai dengan kerangka yang telah disusun. Gunakanlah kata-kata yang tepat dan efektif dalam menguraikan naskah pidato, tujuan agar uraian yang dibuat itu jelas.

  7. Menyunting naskah yang dibuat.Penyuntingan dilaksanakan agar naskah pidato yang dibuat tersebut sempurna. Pentuntingan dilakukan setelah kita selesai menulis teks pidato.
Demikianlah penjelasan langkah-langkah dalam penyusunan suatu pidato dengan baik dan benar. Semoga dapat membantu dan bermanfaat.


Sumber https://www.e-sbmptn.com/
Buat lebih berguna, kongsi:
close